hidayah islam



      Assalamu'alaikum warahmatullah hiwabarakatuh, semoga kebaikan akan selalu diberikan oleh Allah untuk kita semua, aamiin. Sahabat islam, kehidupan ini memang kadang terasa berat. Derita, kesedihan, dan tangis selalu tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Tidak adilkah Allah ? Atau kurang adilkah tuhan itu untuk kita semua ? Mari kita merenung sejenak.

Sangat sering, setiap hari kita menerima hidayah atau hal baik dari Allah. Contohnya adalah hati yang masih diberikan kesempatan oleh Allah untuk menerima panggilan bersujud, dan telinga yang masih diberikan kesempatan oleh Allah untuk mendengar panggilan untuk bersujud. Untuk apa bersujud itu ? Tentu untuk bisa menutup semua kesalahan yang pernah kita lakukan di dunia. Apakah itu sebuah hal baik ? Tentu, dan anda bisa mencoba menghitung, sudah berapa banyak hidayah atau hal baik itu anda dapatkan. Apakah anda masih berfikir jika Allah tidak adil ? Mari kita merenung lagi.

Kita berharap hidup yang baik akan diberikan oleh Allah kepada kita. Pertanyaan, apa kita sudah menerima hal baik yang setiap hari kita terima ? Atau kita masih sangat sombong ? Jawab itu dengan hati anda, dan yakin jika bukan Allah yang tidak adil. Tapi hanya kita yang masih salah dan sombong. Sahabat islam, ini adalah sesuatu yang benar dan bisa anda timbang dalam kehidupan nyata anda. Lagi dan lagi, Allah selalu memberi kesempatan kepada kita sebanyak umur yang kita punya, walau Allah tau, kita sangat sombong, astaghfirullah. Semoga tulisan ini akan bermanfaat untuk kita semua, dalam perjalanan, dalam pengembaraan dalam hidup kita. Sampai jumpa lagi di artikel selanjutnya, sangat senang bisa berbagi dengan anda.

Popular Posts